Inspirasi Usaha Di Kampung Yang Jauh Dari Keramaian Kota
Kali ini kita akan membahas tentang inspirasi usaha di kampung atau pedesaan. Jika kamu tinggal di desa maka menurut saya kamu sangatlah beruntung, kenapa? Karena suasana di desa semua masih alami, memiliki pemandangan yang indah dan mempesona. Kandungan oksigen udara di kampung masihlah sangat banyak jika dibandingkan jika saat ini apabila kamu tinggal di kota.
Keakraban pergaulan dan tradisi masih dipegang erat dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Gotong royong, toleransi, saling bantu membantu satu sama lain bagaikan suatu kewajiban semua masyarakat di desa. Lingkungan ramah serta asri dan banyak sekali pepohonan hijau layaknya surga di dunia. Itulah indahnya tinggal di kampung atau pedesaan.
Lantas ada pertanyaan jika tinggal di desa saya harus usaha apa? yuk mari kita bahas satu per satu sebagai inspirasi usaha di kampung dan untuk mencari ide untuk memulai usaha jika kita tinggal di pedesaan yang notabene sepi dari keramaian dan jauh dari mall dan pusat perbelanjaan.
Baca Juga : Ide Jualan 1000an Untuk Usaha Sampingan
Ketika kita terbiasa hidup di kota besar begitu ramai mungkin anda akan kaget jika bertransmigrasi ke desa. Suasananya sepi tapi lebih damai dan nyaman. Dibawah ini adalah beberapa ide usaha yang teman-teman bisa jadikan inspirasi usaha di kampung.
Usaha Jual Pupuk Dan Pestisida
Masyarakat di desa mayoritas adalah bermatapencaharian sebagai petani, karena lahan untuk bercocok tanam di pedesaan masih sangatlah luas. Tanaman yang di tanam pun juga beraneka ragam. Mulai dari padi, sayur, buah-buahan, tebu, jagung, kacang-kacangan, timun, ketela, pisang dan masih banyak lagi yang lainnya.
Untuk menjaga agar tanaman dapat tumbuh subur salah satu caranya adalah dengan diberikan pupuk yang cukup. Hampir semua tanaman memerlukan pupuk agar pertumbuhannya lebih cepat dan bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Selain itu dengan diberikan pupuk hasil panen akan lebih banyak dibandingkan dengan tanpa pupuk sama sekali.
Kendala dalam pertanian yang menjadikan kekhawatiran petani adalah hama. Hama tanaman sangat menggangu pertumbuhan dan pembuahan tanaman. Dikarenakan hama para petani bisa gagal panen dan merugi. Untuk mengatasi hama diperlukan obat pestisida untuk membunuh hama tersebut. Karena itulah usaha berjualan pupuk dibarengi dengan jual obat-obatan hama tanaman.
Usaha pupuk dan pestisida memilki prospek yang sangat bagus di pedesaan, hanya saja untuk berjualan pupuk harus miliki ijin dari pemerintah untuk menjual pupuk bersubsidi. Jika tidak memilki ijin dari pemerintah maka harga pupuk yang dijual akan mahal dan para petani enggan untuk membeli di tempat kamu karena mahal. Maka dari itu carilah ijin resmi dari pemerintah untuk dapat menjadi agen pupuk dan obat-obatan tanaman.
Usaha Budidaya Peternakan
Inspirasi usaha di kampung selanjutnya adalah dalam bidang peternakan. Di kampung sungguh masih sangat mudah untuk berternak apapun. Jenis hewan yang biasa dipelihara oleh masyarakat pedesaan antara lain adalah sapi, kambing, kerbau, ayam, kelinci, burung kicauan, ikan dan masih banyak lagi yang lainnya.
Untuk memulai usaha ini kamu tidak harus mengeluarkan modal yang besar. Usaha ini bisa dimulai dari skala kecil terlebih dahulu misalnya memelihara kambing atau kelinci satu atau dua ekor terlebih dahulu. Untuk pakan jika kamu tinggal di desa banyak tanaman yang bisa kamu gunakan daunnya untuk pakan ternak. Misalnya daun pisang, daun lamtoro, rumput-rumputan di pematang sawah.
Rumput gajah juga bisa dijadikan makanan alternatif ternak agar pakan tidak usah membeli. Rumput gajah ini mudah ditanam dan cepat untuk bisa dipanen sebagai pakan ternak. Selain itu untuk menggemukkan hewan ternak bisa menggunakan bekatul yaitu sampah dari penggilingan padi. Bekatul harganya sangat murah dan dapat membuat hewan ternak sehat dan gemuk.
Usaha Jualan Pulsa Dan Paket Internet
Saat ini teramat sangat dibutuhkan pulsa dan data internet untuk berkomunikasi jarak jauh dan juga untuk mengerjakan tugas sekolah online. Paket data internet di saat pandemi sangat perlu dan diharuskan karena untuk daring tugas sekolah. Di dimanapun usaha jualan pulsa pasti akan laku bahkan akan laris karena dibutuhkan oleh semua kalangan mulai dari anak-anak, remaja, orang dewasa bahkan orang yang sudah tua sekalipun.
Semakin hari semakin canggih saja internet saat ini, kebutuhan data dan informasi sangat dibutuhkan. Selain itu semua hampir membutuhkan internet dan otomatis membutuhkan paket data internet. Membeli apapun saat ini sudah berpindah ke online. Banyak marketplace yang bermunculan dan jenis barang apapun hampir semua ada. Jadi, usaha jualan pulsa ini bisa kamu jadikan inspirasi usaha di kampung yang memiliki prospek bagus kedepannya.
Baca Juga : Usaha Rumahan Modal 50 Ribu Yang Laku Dipasaran
Biar hasil sedikit akan tetapi setidaknya bisa untuk tambah-tambah pemasukan keuangan kita sehari-hari. Dan bagusnya lagi kita akan memdapat harga yang murah untuk dipakai pulsa sendiri dan juga untuk pulsa seluruh keluarga kita. Jadi dipakai sendiri dapat harga murah tapi jika dijual kembali maka akan mendapatkan keuntungan.
Usaha Jualan Nasi Pecel Dan Nasi Kuning
Di pagi hari saat kita harus sarapan maka kita terkadang bingung mencari makanan apa yang enak untuk di makan pagi hari. Hal inilah bisa dijadikan ide usaha untuk kita jalankan. Kebanyakan orang sarapa di pagi hari menu yang dipilih adalah nasi kuning atau juga nasi pecel. Kamu bisa menjualnya dirumah dengan membuka warung dirumah atau bisa juga sudah di bungkus untuk dijual di pinggir jalan.
Untung dari jualan nasi kuning ini sangat lumayan karena harga modal dengan harga jual bisa untung 50% lumayan bukan. Apalagi jika masakan kamu enak maka akan terjadi repeat order kelak akan beli lagi. Yang akan baik lagi jika dipromosikan kepada teman-temanya dagangan kamu akan laris manis.
Usaha Jual Beli Kambing Dan Sapi
Dipedesaan adalah gudangnya orang memelihara hewan ternak. Ini bisa kamu jadikan inspirasi usaha di kampung jual beli hewan ternak. Hewan yang baik dan keuntunganya lumayan adalah kambing atau sapi. Satu ekor kambing dewasa kamu bisa mendapat keuntungan kisaran 200 ribu sampai 400 ribu. Jika satu hari kamu bisa menjual satu kambing saja keuntungan yang kamu dapat sudah bisa untuk mencukupi kebutuhan sehari.
Apalagi jika kamu jual beli hewan sapi, keuntunganya akan lebih besar lagi terkadang bisa sampai satu juta rupiah tiap penjualan satu ekor sapi saja. Hanya saja untuk jual beli sapi membutuhkan modal agak banyak karena harga satu ekor sapi bisa mencapai jutaan rupiah. Selain modal yang agak besar untuk menjadi pedagang hewan harus miliki skill bernegosiasi. Para penjual dan pembeli biasanya akan melakukan tawar menawar harga, jika kamu tidak pandai bernegosiasi maka kamu agak kesulitan untuk mendapat keuntungan dan menarik hati pembeli.
Agar kedepan usaha kamu lancar kamu harus mempelajari juga cara memilih ternak yang sehat dan gemuk agar dalam penjualan dapat lancar dan mendapat keuntungan. Jangan karena salah memilih hewan ternak kamu malah rugi dalam penjualan. Jadi kamu harus lebih teliti dan belajar banyak kepada orang yang telah sukses melakukan usaha ini. Bertemanlah ke orang-orang yang telah sukses kelak nanti kamu pasti akan ikut sukses juga.
Usaha Penggilingan Atau Selep Padi
Selep padi adalah tindakan memisahkan antara kulit padi dengan beras. Usaha ini banyak diminati kenapa? karena mayoritas hampir 90% penduduk di pedesaan miliki lahan yang ditanami padi. Untuk menjadikan beras siap makan atau untuk dijual maka harus di selep terlebih dahulu agar antara kulit padi dan beras terpisah. Selepas panen tiba dan setelah dijemur padi yang kering sudah siap untuk di giling.
Mesin penggilingan padi sekarang sudah lebih canggih karena berbentuk mobil dan bisa berkeliling kampung untuk mencari pelanggan. Dahulu bila ingin menggiling padi harus bersusah payah membawa gabah ke tempat penggilingan tapi sekarang sudah bisa mengundang kerumah jasa selep padi keliling. Untuk memulai usaha ini kamu harus membeli terlebih dahulu mesin selep padi. Harga penggilingan padi bervariasi mulai dari 4 jutaan sampai puluhan juta tergantung kapasitas dan model mesin tersebut.
Usaha Jualan Gorengan
Kenapa jualan gorengan di pedesaan laris dijual, karena di desa dekat dengan sawah dan banyak orang yang bekerja disana. Biasanya pemilik sawah akan mengirim makanan untuk pekerja yang sedang bekerja di sawah mereka. Makanan yang dikirim biasanya adalah makanan ringan seperti gorengan. Disaat istirahat para pekerja akan istirahat sebentar dan memakan makanan ringan dan kopi atau teh.
Buatlah beraneka ragam jajanan yang banyak diminati masyarakat. Dengan belajar membuat jajanan dari internet kamu pasti tidak kehabisan ide untuk membuat jajanan apapun. Carilah inspirasi usaha di kampung yang cocok dan kamu sukai untuk mengerjakannya. Dengan begitu kamu akan dapat penghasilan yang lumayan besar meskipun kamu tinggal di pedesaan.
Baca Juga : USAHA JAJANAN ANAK MUDA KEKINIAN
Sebenarnya masih banyak sekali ide-ide dan gagasan untuk mencari nafkah dikampung. Tidak usah bersusah payah pergi ke kota untuk mencari pekerjaan, di kampung saja jika kami giat dan kreatif akan banyak menemukan sumber penghasilan untuk kebutuhan sehari-hari. Demikianlah sobat sekelumit inpsirasi usaha di kampung yang bisa kamu jadikan referensi membuka usaha. Tak usah pergi ke kota cukup di kampung saja. Hidupmu akan damai dan sejahtera di kampung halaman.
Belum ada Komentar untuk "Inspirasi Usaha Di Kampung Yang Jauh Dari Keramaian Kota"
Posting Komentar