MANFAAT DAUN KELOR UNTUK OBAT APA SAJA BAGI KESEHATAN KITA

Manfaat daun kelor untuk obat apa saja ??? banyak yang penasaran dengan tumbuhan berdaun mungil yang berwarna hijau terang ini. Mungkin kalian sering mendengar ya peribahasa yang tidak asing ditelinga kita yang berbunyi ' dunia tak seleber daun kelor' .

Kenapa peribahasa ini menjadi melejit dan terkenal dan kenapa kok daun kelor yang dijadikan peribahasa. Karena daunnya yang teramat kecil mungil ini lah yang menyebabkan peribahasa ini yang artinya bahwa dunia ini luas tidak sesempit daun kelor. Begitulah kira-kira arti dari peribahasa tersebut.

manfaat daun kelor untuk obat apa

Meskipun ukuranya yang mungil tapi daun kelor banyak sekali memiliki khasiat yang terkandung di dalamnya, sampai -sampai banyak ilmuwan yang menganggap daun kelor ini daun yang ajaib. 

Dulu daun ini banyak tumbuh dipekarangan di desa-desa akan tetapi kebanyakn orang belum mengetahui khasiat yang terkandung dalam daun kelor ini. Yang telebih lagi oleh masyarakat desa daun ini digunakan untuk memandikan orang mati. Saya tidak tahu apa hubungannya dan kenapa orang meninggal kok di mandikan dengan daun kelor. Karena sebab itulah orang desa ada yang takut untuk memakan dan mengkonsumsi daun kelor tersebut.

Setelah berkembangya jaman dan karena penelitian oleh ilmuwan luar negeri bahwa daun kelor memiliki banyak manfaat bagi kesehatan akhirnya sekarang banyak orang yang mengkonsumsi daun kelor ini.

Lantas apa saja sih vitamin yang terkandung dalam daun kelor ini, yang terkandung di dalam daun kelor yang berwarna hijau ini antara lain :
  • Vitamin A
  • Vitamin B6
  • Zat besi
  • Magnesium
  • Protein
  • Potasium
  • Riboflavin
Manfaat daun kelor untuk obat banyak diakui oleh para peneliti luar negeri, dan hasil dari berbagai penelitian ternyata banyak kandungan yang terdapat pada daun kelor dan penting bagi tubuh, saking pentingnya oleh oraganisasi WHO dinamai dengan miracle tree atau pohon ajaib. Manfaat daun kelor untuk obat apa saja? diyakini mampu menyembuhkan  berbagai macam masalah kesehatan,  mari kita bahas apa saja manfaat daun kelor untuk obat yang banyak berada disekitar kita. 

MANFAAT DAUN KELOR UNTUK OBAT APA SAJA


MENGOBATI KANKER
Daun kelor memiliki banyak kandungan salah satunya yaitu niazimicin. Senyawa ini bermanfaat untuk menekan berkembangnya sel kanker. 

Selain itu daun kelor juga memiliki kandungan beta sitosterol, senyawa yang dapat menghambat pertumbuhan sel kanker dan juga usus besar. 

Beta sitosterol mempunyai sifat anti inflamasi yang dapat menyeimbangkan gula dalam darah, meyembuhkan luka, meredakan kram, mendukung pankreas dan juga meningkatkan imunitas tubuh. 

MENCEGAH GANGGUAN GINJAL
Manfaat daun kelor untuk obat selanjutnya adalah untuk mencegah gangguan fungsi ginjal. Karena daun kelor memiliki antioksidan yang tinggi maka daun kelor dapat berguna untuk menurunkan resiko sakit batu ginjal, rahim, dan kandung kemih. Dan juga daun kelor mampu meningkatkan toksisitas pada ginjal


MENURUNKAN KOLESTEROL
Manfaat daun kelor untuk obat berikutnya adalah untuk menurunkan kolesterol. Bagi anda yang meiliki keluhan kolesterol tinggi sebelum anda mengkonsumsi obat-obatan berbahan kimia cobalah terlebih dahulu konsumsi daun kelor ini. 

Manfaat daun kelor dapat meurunkan kolesterol karena kandungan yang dimiliki daun kelor ini. Daya menurunkan kelesterol dan daun kelor ini mirip dengan oats dan almond.

MENCEGAH ANEMIA
Daun kelor hijau memiliki kandungan zat besi, bahkan zat besi yang terkandung pada daun kelor ini relatif tinggi sehingga dipercayai dapat mencegah penyakit anemia. Akan tetapi masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk meneliti manfaat yang terkandung pada daun kelor ini.

MENGURANGI NYERI SENDI
Dahulu penyakit rematik hanya diderita oleh orang yang telah lanjut usia, akan tetapi saat ini sudah banyak anak muda yang mengalaminya. Rematik bisa disebabkan karena pola makan yang salah. Anak -anak jaman sekarang kurang memperhatikan pola makan dan makanan saat ini bermacam-macam dana beraneka ragam.

Daun kelor adalah bahan alami untuk mengurangi nyeri sendi karena rematik. Dan juga mampu mengurangi asam urat yang menumpuk pada persendian. Manfaat daun kelor hijau selain untuk mengurangi nyeri sendi juga untuk pegel linu dan masih banyak lagi.

manfaat daun kelor untuk obat apa


UNTUK KESEHATAN MATA
Vitamin yang terkandung pada daun kelor salah satunya adalah vitamin A. Sudah diakui bila vitamin A adalah sangat baik untuk  kesehatan mata. Oleh karena itu untuk menjaga kesehatan mata selain buah yang berwarna merah seperti wortel dan tomat daun kelor bisa dijadikan vitamin tambahan untuk meminimalisir gangguan mata minus, mata plus, katarak mata dan mata silinder. Dengan mengkonsumsi daun kelor mata anda akan terjaga tetap jernih dan normal.


UNTUK MENAMBAH NUTRISI BAGI TUBUH
Manfaat daun kelor untuk obat berikutnya adalah untuk menambah nutrisi bagi tubuh. Kandungan nutrisi dan vitamin pada daun kelor bermacam-macam antara lain vitamin C, Vitamin B6, Zat Besi, vitamin B2 (riboflavin), Vitamin A, dan juga magnesium. Dengan banyaknya kandungan vitamin dan zat -zat lainnya pada daun kelor dapat menambah nutrisi dalam tubuh. Dengan cukupnya nutrisi dalam tubuh maka daya tahan tubuh akan selalu terjaga.

MENURUNKAN KADAR GULA
Setelah dilakukan penilitian di Mumbai India mendaptatkan hasil bahwa dari olahan  daun kelor baik itu berupa teh atau sayur dapat menurunkan secara signifikan kadar gula darah. Jadi bagi anda yang memiliki kadar gula dalam darah yang tinggi daun kelor ini bisa menjadi solusinya. 


SEBAGAI PENCEGAH PENUAAN DINI
Daun kelor bukan hanya memiliki banyak vitamin akan tetapi juga memiliki kandungan anti oksidan yang tinggi yang dapat menangkal radikal bebas. Selain itu juga daun kelor mampu menjaga penuaan dini pada tubuh. 


MENGOBATI ASMA 
Manfaat daun kelor untuk obat selanjutnya adalah untuk obat asma. Daun kelor mampu melindungi penyempitan bronkial dan juga mengurangi keparahan serangan asma. Dan juga dapat membantu fungsi pernafasan dan paru- paru menjadi lebih baik. 


MENYEHATKAN TULANG
Manfaat daun kelor untuk obat yang menyehatkan tulang. Daun kelor memilki kandungan kalsium dan fosfor, kandungan inilah yang membuat kesehatan tulang selalu terjaga. Ekstrak daun kelor memiliki sifat anti inflamasi yang mampu mengobati radang sendi dan juga dapat menyembuhkan tulang yang rusak. 


MENINGKATKAN LIBIDO
Manfaat daun kelor untuk obat yang tidak kalah penting adalah untuk meningkatkan libido. Dengan bertambahnya umur seseorang dapat mengurangi nafsu dalam berhubungan suami istri. Itulah salah satu masalah dalam hidup berumah tangga. Dianjurkan bagi anda yang telah menginjak usia  diatas 40 tahun untuk mengkonsumsi daun kelor.

Daun kelor ini dalam penelitian yang telah diuji pada tikus hasilnya mampu menekan kortisol dan meningkatkan tertoteron. Dengan rendahnya kortisol dan tingginya testoteron mampu menaikkan gairah seksual.


Itulah beberapa manfaat daun kelor untuk obat apa saja. Manfaatnya sangat banyak berguna untuk kesehatan tubuh kita. Obat alami yang patut di konsumsi di era sekarang ini. Sebelum menggunakan obat- obat kimia akan lebih baik anda mencegahnya dengan obat dari bahan- bahan alami. 

Semoga bermanfaat kembalilah ke bahan- bahan alami. Back to nature. 

Belum ada Komentar untuk "MANFAAT DAUN KELOR UNTUK OBAT APA SAJA BAGI KESEHATAN KITA"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel